Lawakan tunggal atau komedi tunggal (bahasa Inggris: Stand-up comedy, harfiah "komedi berdiri"), adalah salah satu genre profesi melawak yang pelawaknya membawakan lawakannya di atas panggung seorang diri, biasanya di depan pemirsa langsung, dengan cara bermonolog mengenai sesuatu topik. Orang yang melakukan kegiatan ini disebut pelawak tunggal (bahasa Inggris: stand-up comedian), komik, atau komik berdiri (komik tunggal). Lawakan mereka biasanya direkam dan kemudian dijual menjadi melalui DVD, internet, atau televisi.
Komedi tunggal biasanya dilakukan oleh satu orang (ada juga yang berbentuk grup), membawakan materi yang original atau dibuat sendiri (ada juga yang membawakan lawakan umum), dan biasanya dilakukan di kafe - kafe. Orang yang melakukannya dinamakan Stand Up Comedian, Stand Up Comic, atau hanya disebut Comic. Biasanya para Comic membawakan materi mereka dengan gaya monolog, walaupun ada beberapa jurus yang mengharuskan mereka berinteraksi dengan penonton.
Berikut Istilah dalam Stand Up Comedy :
- Set = a stand up comedy show of any length
- "1st Story" = skenario yang dibayangkan ke pikiran penonton berdasarkan SetUp. "2nd Story"= skenario yang dibayangkan ke pikiran penonton berdasarkn Punch dari Joke
- Beat = stop sebentar untuk memberikan tekanan (biasanya pada Punch). For the purposes of comic timing!
- Opening Line = Joke pertama dari deretan Joke (set) dalam penampilan seorang Stand Up Comedian
- Topic = the single and overall subject of a routine based on a problem
- Topical = Jokes tentang peristiwa yang sedang hangat. Mis: Belinda Dee, SEA Games atau Nazarudin
- Blue Material Joke= joke yang menggunakan bahan Sex, scatological (toilet) atau kata kata sumpah serapah (swear words)
- Hammocking = tehnik menempatkan joke yang kurang kuat atau improvisasi diantara dua Jokes yg kuat.
- Segue = kalimat transisi yang gunanya untuk me"leading" dari satu Joke atau Routine ke Joke lain
- Take = reaksi mimik muka comic
- Rip Into atau ripping = menyerang atau menghina atau menghantam dengan kata kepada salah satu penonton atau comic yang telah melakukan hack atau memang pantas di Rip
- 3 macam Point Of View (POV): Narrator POV, Self POV, Character POV
- Narrator POV: Bagaimana Anda Memandang Sesuatu selaku "yg tidak terlibat" atau "hanya menyaksikan
- Self POV: BagaimanaAnda memandang sesuatu sebagai Pelaku.
- Character POV: Bagaimana Anda Memandang sesuatu sebagai seseorang atau sesuatu lain.
- Heckling = Celetukkan-celetukkan saat menonton peforma seorang comic
- Heckler = orang yang melakukan celetukkan tersebut
- Set Up = Comic mulai bercerita ke arah premis, dan cerita yang sama sekali gak lucu
- Punchline = Titik lucu dari cerita yg (harusnya berhasil) membuat penonton terpingkal-pingkal, biasanya dilakukan setelah SetUp
- Bomb = belom berhasil di panggung. Baik salah membawakan naskah atau tidak ada yg ketawa.
- Kill = kebalikan dari bomb, Comic sukses membawakan materi/naskah, dan penonton tertawa terpingkal-pingkal
- Tagline = line tambahan stlh punch line, hampir seperti double punch walaupun kadang tidak selucu punchline
0 komentar:
Posting Komentar